YANG PERLU DIPERHATIKAN IBU HAMIL YANG BEKERJA
Beberapa ibu hamil masih memilih untuk bekerja, tentu saja hal tersebut dapat beresiko bagi kesehatan ibu dan janinnya. Untuk itu, Anda ibu hamil yang bekerja perlu mencatat beberapa hal penting ini dalam ingatan.
Berikut penjabarannya seperti dilansir Boldsky, Kamis (23/8).
Daripada naik tangga, sebaiknya Anda menggunakan lift. Tangga dapat membuat Anda lebih cepat lelah dan bisa menjadi penyebab kecelakaan, sebab tangga di perkantoran umumnya licin dan basah. Jika dokter sudah melarang Anda untuk naik tangga, ikuti saja. Jika Anda terpaksa naik tangga, maka hindarilah memegang sesuatu di tangan Anda. Pegang sisi tangga dan naik perlahan. Menggunakan alas kaki anti slip juga dapat menambah kenyamanan Anda.
Keinginan yang kuat untuk mengonsumsi sesuatu selama hamil atau biasa disebut ‘ngidam’ seringkali dialami oleh ibu hamil. Terkadang Anda ingin makanan yang pedas, asam, dan sebagainya. Daripada Anda memaksakan diri dengan mengonsumsi makanan-makanan yang belum tentu baik untuk kesehatan Anda dan janin, sebaiknya Anda membawa makanan atau kudapan sehat sebagai penggantinya. Makanlah dalam interval yang singkat. Jangan liat jumlah makanannya, tapi nutrisinya.
Menurut riset, kafein dapat menyebabkan keguguran, khususnya pada tiga bulan pertama kehamilan. Kafein merupakan zat adiktif yang memiliki stimulan yang dapat membahayakan pertumbuhan janin. Demikian pula, rokok mengandung nikotin yang dapat membahayakan pertumbuhan dan perkembangan janin. Ketika Anda merokok, janin Anda akan kekurangan oksigen dan berefek pada pertumbuhannya. Selain itu, merokok dikaitkan dengan kelahiran prematur, keguguran, dan cacat lahir.
Duduklah di kursi yang membuat posisi tubuh Anda tegak, hal itu akan menjauhi Anda dari sakit punggung. Anda dapat menyimpan bantal untuk meredakan sakit punggung. Jika Anda merasa tidak nyaman dan mual, ambil napas dalam-dalam dan makan sesuatu.
Duduk di satu tempat dalam waktu yang lama akan memperlambat sirkulasi darah di tubuh Anda. Pastikan Anda cukup beristirahat selama bekerja, berjalan-jalan kecil dan minum air yang banyak juga dapat membantu. Istirahat kecil ini juga dapat mengontrol perasaan menjengkelkan, sakit, dan lainnya.
Semoga tips ini bermanfaat. Salam sehat!